DECEMBER 9, 2022
Kuliner

Churros Viral Saus Coklat Anti Mengeras! Ide Jualan Simple dengan Bahan yang Mudah Didapat

image
Selain jadi camilan keluarga, churros juga bisa banget dijadikan ide jualan yang menggiurkan. (YouTube.com/dapurumi)

BISNISABC.COM - Churros lagi booming banget di media sosial, dan enggak heran kenapa banyak yang tertarik untuk mencoba bikin sendiri di rumah.

Apalagi kalau churros ini dicocol sama saus coklat yang creamy tapi enggak mengeras, pastinya makin lezat buat dinikmati sore-sore.

Selain jadi camilan keluarga, churros juga bisa banget dijadikan ide jualan yang menggiurkan.

Baca Juga: 9.912 Narapidana di Riau Terima Remisi HUT RI,Pj Gubernur: Motivasi untuk Selalu Berperilaku Baik

Bahan-bahan untuk bikin churros ini gampang banget didapat, bahkan mungkin sudah ada di dapur kamu.

Proses bikinnya juga simple, jadi kamu enggak perlu alat-alat rumit.

Lebih seru lagi, saus coklat yang dipakai buat cocolan churros ini punya tekstur lembut dan tetap lumer meski sudah dingin.

Baca Juga: 6 Aktor Korea dengan Bayaran Termahal: Siapa yang Menguasai Daftar Teratas?

Dijamin bikin nagih!

Yuk, simak gimana caranya bikin churros yang simpel dan lezat, plus rahasia saus coklat yang enggak cepat mengeras dikutip dari YouTube dapurumi.

Siapin bahan-bahannya dan kita bikin bareng-bareng!

Baca Juga: In Memoriam: Faisal Basri dan Nyanyian Suara Kritisnya di Mata Denny JA

Bahan dan Cara Membuat Churros

Untuk bahan churros, kamu butuh:

125 gram tepung terigu serbaguna atau protein sedang

Baca Juga: Guna Bawa Perubahan Besar di Masa Depan, Denny JA Bentuk Forum Kreator Era Artificial Intelligence

250 ml air

25 gram margarin

1-2 butir telur

1 sendok makan gula pasir (bisa ditambah kalau suka manis)

Sejumput garam (opsional)

Cara bikinnya:

1. Masak air, margarin, dan garam dalam panci sampai mendidih.

2. Kecilkan api, masukkan tepung terigu, lalu aduk cepat sampai adonan menyatu.

3. Pindahkan adonan ke wadah, biarkan hangat. Setelah agak dingin, masukkan telur sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan kalis.

4. Masukkan adonan ke piping bag dengan spuit, lalu cetak di atas loyang yang sudah dialasi baking paper. Bisa langsung digoreng atau disimpan dulu di kulkas minimal 1 jam.

5. Goreng adonan di minyak panas dengan api sedang hingga kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan.

Bikin Saus Coklat yang Lumer

Bahan saus coklat:

300 ml susu cair full cream

2-3 sendok makan gula pasir (sesuai selera)

2 sendok teh tepung maizena

2 sendok makan coklat bubuk

75 gram dark cooking chocolate, dipotong-potong

Langkahnya:

1. Masak susu cair dan gula dalam panci, lalu tambahkan coklat bubuk dan maizena yang sudah diayak.

2. Aduk terus sampai saus mengental dan mendidih.

3. Setelah mendidih, matikan api dan masukkan potongan dark cooking chocolate, aduk sampai semuanya meleleh dan tercampur rata.

4. Tunggu hingga saus agak dingin, dan saus siap digunakan!

Churros yang garing di luar dan lembut di dalam ini makin nikmat kalau dicocol saus coklat.

Cocok banget buat ide jualan, apalagi saus coklatnya enggak bakal mengeras meski sudah dingin!***

Penulis: I'shmatul Maula

Sumber: YouTube dapurumi

Berita Terkait