KAI Rubah Sejumlah Pola Perjalanan Kereta Api per 1 Juli 2024
- Penulis : Imron Fauzi
- Senin, 01 Juli 2024 10:50 WIB

BISNISABC.COM - PT Kereta Api Indonesia (Persero) merubah pola operasi sejumlah kereta api mulai tanggal 1 Juli 2024.
Tujuan KAI merubah pola sejumlah perjalanan dalam rangka menyesuaikan kebutuhan pelanggan yang semakin dinamis.
“Perubahan pola operasional sejumlah KA tersebut dalam rangka menyesuaikan kebutuhan pelanggan yang semakin dinamis," kata VP Public Relations KAI, Joni Martinus.
Baca Juga: Hadiri Festival Pesona Danau Limboto, Menparekraf: Semakin Meriah
"Pelanggan agar memperhatikan kembali jadwal perjalanan KA-nya,” imbuhnya, seperti dikutip dari Antara pada 1 Juli 2024.
Joni menyampaikan terdapat 27 perjalanan kereta api yang mengalami perubahan jadwal ataupun stasiun pemberhentian.
Dia menyebutkan daftar KA yang mengalami perubahan operasional per 1 Juli 2024, untuk keberangkatan di Stasiun Pasar Senen yakni;
Baca Juga: Pemkot Bogor Bekerja Sama dengan Produsen Guna Jaga Harga Bahan Pokok Agar Tetap Stabil
1. KA 246A Bengawan, berangkat Stasiun Pasar Senen 05.55 WIB, berangkat Stasiun Jatinegara 06.09 WIB;
2. KA 148A Sawunggalih, berangkat Stasiun Pasar Senen 07.05 WIB, berangkat Stasiun Jatinegara 07.19 WIB;
3. KA 224A Kutojaya Utara, berangkat Stasiun Pasar Senen 08.55 WIB, berangkat Stasiun Jatinegara 09.09 WIB;
Baca Juga: Wisata Dalam Negeri Lebih Terjangkau, Sandiaga Sebut Cocok saat Kantong Kering
4. KA 152B Tawang Jaya Premium, berangkat Stasiun Pasar Senen 09.50 WIB, berangkat Stasiun Jatinegara 10.05 WIB;