DECEMBER 9, 2022
Humaniora

5 Tanda Menemukan Pasangan yang Tepat Menurut Suprapto Tjoatja

image
Tanda Menemukan Pasangan yang Tepat (Pixabay/Stock Snap) 

BISNISABC.COM - Pernah merasa ragu apakah pasanganmu saat ini adalah orang yang tepat? Menemukan pasangan hidup yang benar-benar cocok memang bukan perkara mudah.

Tapi menurut Suprapto Tjoatja, seorang pakar hubungan, ada beberapa tanda yang bisa kamu perhatikan untuk mengetahui apakah dia adalah orang yang tepat untukmu.

Banyak orang yang terjebak dalam hubungan yang tidak sehat karena tidak tahu ciri-ciri pasangan ideal. Bahkan, sering kali kita salah mengira rasa nyaman sebagai tanda cinta sejati.

Baca Juga: 6 Aktor Korea dengan Bayaran Termahal: Siapa yang Menguasai Daftar Teratas?

Nah, supaya tidak terjebak dalam hubungan yang salah, yuk cek 5 tanda ini!

1. Marahmu di Tenangkan, Bukan di Balas

Saat sedang emosi, bagaimana pasanganmu merespons? Apakah mereka membalas dengan amarah yang sama, atau justru mencoba menenangkanmu?

Baca Juga: Bagaimana Cara Membangun Personal Branding? Begini Penjelasan dari Caroline Castrillon

Cara seseorang menghadapi kemarahan pasangannya bisa menjadi cerminan seberapa sehat hubungan tersebut. Pasangan yang baik akan berusaha menenangkan, bukan membalas dengan emosi yang sama.

2. Tangisanmu Bukan Hal yang Mengganggu

Tangisan adalah ekspresi emosi yang alami. Sayangnya, tidak semua orang bisa menerima atau memahami hal ini.

Baca Juga: Pemkab Tangerang dan Bulog Intensifkan Gerakan Pasar Murah untuk Tekan Inflasi

Jika pasanganmu merasa terganggu setiap kali kamu menangis, mungkin saatnya untuk berpikir ulang tentang hubungan tersebut.

Sebaliknya, jika mereka justru berusaha menenangkan dan mendengarkan, itu tanda kamu bersama orang yang tepat.

3. Kesalahanmu di Perbaiki, Bukan Dihakimi

Baca Juga: Warga Pangkalpinang Serbu Pasar Tradisional Menjelang Maulid Nabi

Setiap orang pasti pernah melakukan kesalahan, baik kecil maupun besar. Namun, bagaimana pasangan merespons kesalahanmu bisa menjadi penentu kualitas hubungan kalian.

Pasangan yang baik tidak akan menghakimi atau menyalahkanmu secara berlebihan. Sebaliknya, mereka akan membantu memperbaiki kesalahan tersebut dan mendukungmu untuk menjadi lebih baik.

4. Kekuranganmu di Lengkapi, Bukan Dieksploitasi

Baca Juga: Ide Jualan Tahu Kriuk Tahan Lama: Cuma Pakai 3 Bahan Ini Dijamin Laris!

Setiap orang punya kekurangan, dan dalam hubungan yang sehat, pasangan tidak akan menjadikan kekuranganmu sebagai kelemahan yang dieksploitasi.

Sebaliknya, mereka akan melengkapinya, membantu kamu tumbuh, dan menjadi versi terbaik dari dirimu. Pasangan yang baik tidak mencari keuntungan dari kelemahanmu, tapi justru memberikan dukungan yang tulus

5. Kesedihanmu di Resapi, Bukan Dihindari

Saat kamu sedang bersedih, bagaimana pasanganmu merespons?

Apakah mereka memilih menghindar karena tidak nyaman atau justru ikut meresapi perasaanmu dan berusaha menemanimu melewati masa sulit?

Pasangan yang tepat tidak akan lari saat kamu berada dalam kondisi terburuk.

Mereka akan hadir, mendengarkan, dan mencoba memahami apa yang kamu rasakan.

Ini dia beberapa tanda yang mungkin bisa kamu temukan di pasanganmu Sekarang.***

Penulis: Putri Najwa Kiromah

Berita Terkait