Mazda Luncurkan Mobil Listrik Pertama, MX-30, di Indonesia dengan Desain Minimalis dan Teknologi Canggih
- Penulis : Imron Fauzi
- Senin, 11 November 2024 19:45 WIB

BISNISABC.COM - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), sebagai agen tunggal pemegang merek (ATPM) dan distributor kendaraan Mazda di Indonesia, secara resmi memperkenalkan mobil listrik pertama mereka, Mazda MX-30.
Chief Operating Officer PT EMI, Ricky Thio, dalam peluncuran di Mazda Indonesia Headquarters, Jakarta, pada hari Senin, menyebut Mazda MX-30 sebagai karya istimewa yang mencerminkan idealisme mereka.
“Mazda MX-30 adalah mobil listrik pertama kami, yang tidak hanya menawarkan inovasi, tetapi juga menggunakan material berkelanjutan,” ujarnya.
Baca Juga: Mendadak Ramai Jualan Harley-Davidson di Marketplace, mulai Rp 200 Jutaan
Meskipun MX-30 menggunakan powertrain listrik, Ricky menegaskan bahwa mobil SUV ini tetap menyenangkan untuk dikendarai, sebagaimana mobil-mobil Mazda lainnya yang mengutamakan pengalaman berkendara.
“Kami memastikan bahwa meskipun bertenaga listrik, pengalaman berkendara tetap setia pada filosofi Jinba-Ittai kami. Revolusi kendaraan listrik tidak harus mengorbankan kesenangan berkendara,” tambahnya.
Dari segi desain, Mazda tetap mengedepankan filosofi "Jinba-Ittai", yang menyatukan pengemudi dan kendaraan, serta menerapkan gaya desain minimalis khas "KODO Design".
Baca Juga: Elon Musk Katakan Pendapatan Iklan Twitter Menurun Hingga 50 Persen
Eksterior MX-30 menampilkan kesederhanaan yang elegan, dengan desain lampu depan dan belakang yang seolah terpahat, memberikan kesan kokoh dan dinamis.
Fitur unik dari Mazda MX-30 adalah Freestyle Doors, yang memberikan akses lebih luas bagi penumpang untuk keluar masuk kendaraan.
Desain interiornya mengutamakan bahan-bahan ramah lingkungan, sementara kabin menawarkan nuansa coupe dengan pilihan warna dua-tone yang semakin menonjolkan desain mobil.
Baca Juga: Denny JA: Universalization of the Religious Message
Dari sisi performa, MX-30 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 35,5 kWh yang menawarkan jarak tempuh hingga 200 km (berdasarkan standar WLTP).