Aliran Modal Asing Keluar Bersih Rp9,57 Triliun pada Pekan Ketiga Januari 2025
- Penulis : Imron Fauzi
- Jumat, 17 Januari 2025 21:18 WIB

BISNISABC.COM - Bank Indonesia (BI) melaporkan bahwa aliran modal asing keluar bersih dari pasar keuangan domestik mencapai Rp9,57 triliun pada pekan ketiga Januari 2025, tepatnya antara 13 hingga 16 Januari.
Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI, Ramdan Denny Prakoso, menjelaskan bahwa arus modal asing keluar bersih terjadi di pasar Surat Berharga Negara (SBN) dan Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI), masing-masing sebesar Rp4,17 triliun dan Rp5,41 triliun.
Sementara itu, terdapat aliran modal asing masuk bersih sebesar Rp0,01 triliun di pasar saham, yang menyebabkan total aliran modal asing keluar bersih mencapai Rp9,57 triliun.
Baca Juga: Denny JA: Universalization of the Religious Message
Selama periode 1 hingga 16 Januari 2025, modal asing tercatat keluar bersih masing-masing Rp2,63 triliun di pasar saham dan Rp0,59 triliun di SBN, namun ada masuk bersih Rp5,84 triliun di pasar SRBI.
Selain itu, premi risiko investasi Indonesia (credit default swaps/CDS) untuk tenor 5 tahun tercatat menurun dari 79,88 basis point (bps) pada 10 Januari 2025 menjadi 75,06 bps pada 16 Januari 2025.
Nilai tukar rupiah menguat menjadi Rp16.280 per dolar AS pada 17 Januari, sementara imbal hasil SBN 10 tahun turun menjadi 7,13 persen pada Jumat pagi.
Baca Juga: Petani Kopi Temanggung Raih Keuntungan Berlipat Berkat Harga Tinggi dan Hasil Panen Melimpah
BI menyatakan akan terus memperkuat koordinasi dengan pemerintah dan otoritas terkait untuk mendukung ketahanan eksternal ekonomi Indonesia.***