Resep Kulit Ayam Crispy dan Sambal Gledek, Cocok Buat Pecinta Pedas
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Minggu, 16 Juni 2024 21:48 WIB
BISNISABC.COM - Nasi kulit ayam krispi sangat cocok menjadi menu hidangan paca pecinta kuliner pedas. Resep yang satu ini menggunakan dasar kulit ayam ini memiliki cita rasa yang gurih namun tetap renyah. Cara menyajikannya dihidangkan dengan sambal gledek, seperti dikutip dari kanal YouTube Devina Hermawan pada 17 November 2022. Dibawah ini resep kulit ayam cispy ala Devina Hermawan untuk 5 sampai 6 porsi. Bahan yang harus disediakan: 1. 300 gram kulit ayam 2. 0,5 sdm garam 3. 0,5 sdt merica 4. 1 liter air putih Bahan untuk menanak nasi: 1. 375 gram Beras Premium 2. 500 mililiter air Bahan dari tepung basah: 1. 100 gram tepung bumbu serbaguna 2. 1 butir telur ayam 3. 1 sdt bubuk bawang bombay 4. 50 mili liter air Bahan dari tepung kering: 1. Tepung bumbu serbaguna Bahan untuk pembuatan sambal: 1. 100 gram cabai rawit merah 2. 5 siung bawang putih 3. 6 siung bawang merah 4. 50 mili liter Minyak Goreng 5. 50 mili liter air 6. 3/4 sdt garam 7. 1 sdt kaldu bubuk atau penyedap 8. 1 sdt gula pasir Beberapa bahan pelengkap: 1. Telur ayam 2. Daun bawang iris 3. Garam dan merica secukupnya 4. Kol goreng Langkah-langkah pembuatan: 1. Cuci Beras hingga bersih lalu masukkan air. 2. Masak menggunakan rice cooker hingga matang. 3. Untuk sambal, panaskan Minyak Goreng. 4. Lalu goreng bawang putih, bawang merah, dan cabai rawit merah, masak sesaat. 5. Masukkan bahan sambal ke dalam food processor, haluskan kemudian masak kembali. 6. Tambahkan air, garam, kaldu bubuk, dan gula pasir, masak hingga minyak keluar di api sedang, sisihkan. 7. Didihkan air kemudian masukkan garam, merica, dan kulit ayam, rebus selama 3-5 menit kemudian bilas hingga bersih. 8. Masukkan ke dalam mangkuk lalu tambahkan tepung bumbu serbaguna, bubuk bawang bombay, telur, dan air, aduk hingga rata. 9. Panaskan Minyak Goreng, lalu masukkan kulit ayam kedalam tepung kering hingga rata lalu goreng kulit hingga kering di api kecil sedang, tiriskan. 10. Kocok telur, daun bawang, garam, dan merica secukupnya kemudian goreng hingga matang, sisihkan. 11. Goreng kol hingga kering atau sesuai selera. 12. Nasi kulit sambal gledek siap disajikan.*** Sumber: Youtube Devina Hermawan