BIS - 04 Agustus 2023 Sederet kios langsung terlihat berbaris rapi ketik"> BIS - 04 Agustus 2023 Sederet kios langsung terlihat berbaris rapi ketik"> BIS - 04 Agustus 2023 Sederet kios langsung terlihat berbaris rapi ketik"> BISNISABC.COM - bisnisabc.com
DECEMBER 9, 2022
BisnisABC.com

Kios Biskuit Khong Guan yang Tidak Seramai Dulu… 

image
Eko, salah satu penjual biskuit Khong Guan di Jalan Raya Bogor, Jakarta Timur sedang melayani pengunjung yang menukar uang. (Detik)

BIS - 04 Agustus 2023 Sederet kios langsung terlihat berbaris rapi ketika Anda melintas atau sekadar berjalan kaki di sekitar Pabrik Khong Guan, Jalan Raya Bogor, Ciracas, Jakarta Timur. Kios-kios itu menjual biskuit legendaris. Pantauan Kompas.com, Kamis (3/8/2023), terdapat sekitar 10 kios yang mengapit sisi kiri dan kanan Pabrik Khong Guan. Menurut salah satu pemilik kios, Eko (44), jumlah pedagang biskuit saat ini tidaklah sebanyak tiga tahun lalu. "Kalau dulu masih banyak yang jualan kaki lima. Itu di lahan kosong dekat pabrik banyak banget dulu yang jualan di situ. Ayah saya aja pernah jualannya di situ. Cuma dua tiga tahun ini sudah ditertibkan sama Kantib," kata pria berkaus hitam itu saat ditemui Kompas.com di lapaknya, Kamis. Eko melanjutkan ceritanya, dia menyatakan bahwa lahan itu mungkin milik pemerintah, sehingga para penjual biskuit kaki lima yang dulu ada di sana tidak dapat lagi berjualan. Namun, saat Lebaran tiba, para pedagang kaki lima biasanya diizinkan berjualan di area kosong tersebut, tetapi hanya untuk sementara waktu. "Tapi kalau Lebaran biasanya sih yang pkl itu buka lagi di sana, diizinkan karena sebentar saja, paling sebulan waktu Lebaran," tutur dia lagi. Di satu sisi, Eko mengklaim bahwa jumlah toko yang semakin sepi mungkin disebabkan oleh penurunan daya beli masyarakat sejak awal 2023. Bahkan saat Kompas bertemu dengannya siang itu, tidak ada pembeli yang datang. "Ini kios sini ramai banget dulu. Tapi sekarang ya paling berapa, tujuh, delapan kios paling. Sepi, daya beli kurang," tutur Eko sambil menghela napasnya. Dia menyatakan bahwa momen Lebaran, yang biasanya menghasilkan banyak pendapatan, pada tahun ini justru tidak ramai. Tidak begitu banyak stok biskuit Khong Guan yang terjual. "Malah waktu Covid kemaren lumayan. Lebaran ini sepi banget. Dulu kita stok 100 dus itu habis, ibaratnya kita sampai beli untuk dimakan sendiri. (Lebaran) kemarin stok 50 dus juga masih sisa, tuh ada beberapa lagi sisanya," tutur Eko seraya menunjuk biskuit kalengan yang dimaksud. (Fa, Kom, Bis)

Berita Terkait